Jumat, 10 Oktober 2014

Usaha Home Industri



Kasus :
Di lingkungan rumah saya yang berada di daerah cibubur terdapat sebuah usaha atau home industri,yaitu yg bergerak di bidang jasa manufaktur.Usaha tersebut yaitu pembuatan baut/mur,usaha tersebut sudah berjalan selama 4 tahun di lingkungan daerah rumah saya ini.Perusahaan ini juga memiliki karyawan sebanyak 20 orang sistem gaji atau upah yang diterimanya yaitu per bulan dan di perusahaan tersebut juga memilik fasilitas seperti tempat tinggal untuk karyawan.Di dalam perusahaan tersebut pembuatan baut yang masih setengah jadi hingga proses packing di lakukan di satu tempat yang sama,setelah semua barang yang sudah jadi tersebut lalu dikirim ke PT YUASA dari PT YUASA tersebut dikirim lagi ke Amerika.
Dan tidak hanya karyawan di pabrik saja yang bekerja tetapi ibu-ibu rumah tangga di sekitarnya pun juga bisa ikut bekerja dengan membawa mur yang belum jadi sepenuhnya tetapi tidak sampai proses packing untuk dibawa ke rumah rata-rata ibu-ibu tersebut melakukan itu untuk mengisi waktu luang dan bisa untuk tambahan uang jajan anaknya dengan sistem pembayaran tergantung banyaknya barang setengah jadi itu di hasilkan .

Analisis :
Semakin banyaknya orang-orang yang ingin membutuhkan pekarjaan khususnya di Indonesia ini dan tak mudah juga untuk mendapatkan pekerjaan karena semakin banyaknya pesaing-pesaing yang ada.
Utilitirian itu sangat memberikan manfaat yang baik bagi orang-orang yang ada di sekeliling kita serta tidak menimbulkan dampak yang negatif, hal tersebut sama saja kita menolong orang-orang yang sulit menemukan pekerjaan yang tidak mudah lagi di zaman sekarang ini.
Seperti hal nya seperti dengan adanya perusahaan tersebut di lingkungan rumah saya membuat keuntungan tersendiri bagi warga yang membutuh kan pekerjaan dan dengan begitu setidaknya dapat mengurangi pengangguran yang berada di lingkungan rumah saya tersebut, dan bagi ibu rumah tangga dapat mengisi waktu luangnya dengan kegiatan yang sangat positif.
Maka dari situ lah dapat mengurangi suatu pengaguran-pengangguran yang ada di Indonesia ini hal tersebut juga dapat dikatakan hal yang sangat mulia dimana dapat menolong seseorang dalam menyambung hidupnya di mana semakin kedepan kebutuhan yang diperlukan tidak sedikit.
 
Teori :
Utilitarisme berasal dari kata Latin utilis yang berarti “bermanfaat”. Menurut teori ini, suatu perbuatan adalah baik jika membawa manfaat, berfaedah atau berguna, tapi menfaat itu harus menyangkut bukan saja satu dua orang melainkan masyarakat sebagai keseluruhan. Aliran ini memberikan suatu norma bahwa baik buruknya suatu tindakan oleh akibat perbuatan itu sendiri. Tingkah laku yang baik adalah yang menghasilkan akibat-akibat baik sebanyak mungkin dibandingkan dengan akibat-akibat buruknya. Setiap tindakan manusia harus selalu dipikirkan, apa akibat dari tindakannya tersebut bagi dirinya maupun orang lain dan masyarakat. 
Etika Utilitirian adalah suatu idea atau faham dalam falsafah moral yang menekankan prinsip manfaat atau kegunaan dalam menilaii suatu tindakan sebagai prinsip moral yang paling dasar.
Teori Utilitirian mengatakan bahwa suatu kegiatan bisnis adalah baik dilakukan jika bisa memberikan manfaat kepada sebagian besar konsumen atau masyarakat

Referensi :
- Menanyakan kepada salah satu karyawan yang bekerja di perusahaan tersebut
- http://anisa-ratu.blogspot.com/2012/01/teori-utilitarian.html



Tidak ada komentar:

Posting Komentar